Rabu, 19 Oktober 2011

Bill Gates

KARIR & FAKTA FAKTA KEKAYAAN BILL GATES

William Henry Gates III atau lebih dikenal dengan nama Bill Gates dilahirkan pada 28 Oktober 1955, di Seattle, Washington. Bill Gates adalah adalah anak kedua dari tiga bersaudara. Ayahnya William Henry Gates adalah seorang pengacara perusahaan yang punya banyak relasi di kota. Sedangkan ibunya Mary Maxwell seorang pegawai First Interstate Bank, Pacific Northwest Bell dan anggota Tingkat Nasional United Way

Ketertarikan Gates pada komputer berawal di umur 13 tahun. Kebetulan tempat ia sekolah memiliki DEC PDP-10, sebuah komputer yang saat itu cuma dimiliki kalangan terbatas, seperti lembaga pendidikan atau pemerintahan. Bil bersama sahabatnya Paul Allen bisa menghabiskan waktu berjam-jam didepan komputer, yang sering kali membuat mereka lalai mengerjakan PR, dan bolos dari kelas. Namun minat, dan keahlian komputer mereka pun semakin terasah. Di tahun 1970, Bill dan Paul  sudah mendirikan sebuah software yang disebut Traf-O-Data, meskipun skalanyamasih kecil, dan sudah bubar sebelum mereka lulus SMA.
Tahun 1973, Bill dan Paul masuk kuliah di Harvard University. Karena tidak tahu jurusan yang cocok, Bill memilih jurusan hukum. Namun seperti halnya di SMA, Bill dan Paul lebih banyak menghabiskan waktu dipusat komputer kampus. Sampai akhirnya titik awal kecemerlangan karier mereka datang.

Diedisi Januari 1975, majalah Popular Electronics memuat artikel tentang Altair 8800 buatan MITS. Altair 8800 adalah sebuah komputer skala kecil yang dikemudian hari sering disebut sebagai cikal bakal PC. setelah membaca artikel itu, Gates langsung menghubungi MITS, dan mengatakan kalau ia memiliki sistem operasi yang cocok untuk Altair 8800. Padahal itu bohong, karena saat itu ia sama sekali belum membuat sistem operasi. Namun Gates dan Allen berhasil membuat sistem operasi berbasis Basic dalam waktu 8 minggu, dan sukses mendemonstrasikannya didepan petinggi MITS. Sistem operasi yang disebut Altair Basic akhirnya digunakan MITS sebagai sistem operasi Altair 8800.

Altair 880 sendiri meraih sukses besar, terjual ribuan unit dibulan pertama penjualannya. dengan kesuksesan tersebut , Bill semakin yakin untuk berkecimpung didunia software. Bangku kuliah yang memasuki tahun ketiga ia tinggalkan, dan bersama Paul Allen mendirikan Microsoft

NAMUN momen paling penting dari keberhasilan Bill Gates adalah ketika ia berhasil menyediakan sistem operasi untuk IBM PC di tahun 1980 (IBM PC adalah komputer yang ditujukan pada perorangan, bukan kelas korporat seperti yang umum kala itu). Sebenarnya kesuksesan ini juga berbau keberuntungan . Saat itu Bill Gates lebih berfungsi sebagai mediator antara IBM dan Digital Research, sebuah perusahaan software terkenal kala itu. Digital Research memiliki sistem operasi CP/M yang bisa digunakan untuk komputer dengan komponen bervariasi; suatu hal yang menjadi karakteristik penting dari IBM PC. Namun pembicaraaan IBM dengan Digital Research menemui jalan buntu, yang konon disebabkan keengganan Digital Research untuk membuat CP/M ekslusif hanya untuk IBM PC.  

KESUKSESAN Microsoft tak pelak meroketkan nama Bill Gates. Majalah Time menyebut Bill Gates sebagai satu dari 100 tokoh paling berpengaruh diabad 20. lalu berdasarkan polling dimajalah New Statement, Gates terpilih diperingkat 8 sebagai "Heroes of Our time".
Jumlah kekayaan Gates pun meroket. Ditahun 1999, Gates menjadi orang Amerika pertama yang harta kekayaannya mencapai US$ 100 milyar, atau hampir Rp 1000,- trilyun. Namun jumlah tersebut kini "tinggal" US$ 50 milyar. Bukan untuk foya-foya, tetapi Gates menyumbangkan setengah hartanya untuk kegiatan amal. Dibawah gerakan Bill & Melinda Gates Foundation yang ia dirikan bersama isterinya, Gates banyak menyumbang untuk beasiswa, penelitian AIDS, dan pengobatan penyakit dinegara berkembang. Gates sendiri mengaku akan mencurahkanwaktunya diyayasan tersebut setelah pensiun nanti. 

Pada situasi seperti itu naluri bisnis Bill Gates kembali berjalan. Daripada IBM menggunakan CP/M, Bill Gates menawarkan sebuah sistem operasi lain yang disebut QDOS. QDOS kompatibel dengan CP/M, sehingga memiliki keunggulan layaknya CP/M. IBM punsetuju menggunakan QDOS, dan mengubah namanya menjadi  PC-DOS.

Tahun 1985, Microsoft mulai mengembangkan sistem operasi dengan  GUI (berbasis grafik, tidak teks seperti MS-DOS) yang dinamakan Windows. Windows versi 1.0 dan 2.0 tidak terlalu sukses karena kalah bersaing dengan Apple macintosh. Barulah ditahun 1990, Microsoft meraih sukses besar dengan Windows versi 3.0. Dengan tampilan grafis yang lebih bagus, dukungan terhadap multitasking, dan kestabilan yang dapat diandalkan, Windows 3.0 terjual 100 ribu copy dalam dua minggu pertama kemunculannya. Kesuksesan terus diraih dengan produk seperti Windows 95, atau Office, dan Microsoft pun menjelma sebagai perusahaan software terbesar didunia. Sejak saat itulah, Microsoft dan Bill Gates berhasil menguasai dunia. 


1. Bill Gates menghasilkan US$250 setiap detiknya, itu sekitar US$20 juta sehari dan US$7,8 milyar setahun!

2. Jika dia menjatuhkan US$1.000, dia bahkan tidak perlu repot-repot lagi untuk mengambilnya kembali karena sama dengan waktu 4 detik untuk mengambil, dia sudah memperoleh penghasilan dalam jumlah yang sama.

3. Utang nasional Amerika sekitar US$5,62 trilyun, jika Bill Gates akan membayar sendiri utang itu, dia akan melunasinya dalam waktu kurang dari 10 tahun.

4. Dia dapat menyumbangkan US$15 kepada semua orang di dunia tapi tetap dapat menyisakan US$5 juta sebagai uang sakunya.


5. Michael Jordan adalah atlit yg dibayar paling mahal di Amerika. Jika dia tidak makan dan minum dan tetap membiarkan penghasilannya utuh dalam setahun sejumlah US$30 juta, dia tetap harus menunggu sampai 277 tahun agar bisa sekaya Bill Gates sekarang.

6. Jika Bill Gates adalah sebuah negara, dia akan menjadi negara terkaya sedunia nomor ke 37 atau jadi perusahaan Amerika terbesar nomor 13, bahkan melebihi IBM.

7. Jika semua uang Bill Gates ditukarkan ke dalam pecahan US$1, kita dapat menyusunnya menjadi jalan dari bumi ke bulan, 14 kali bolak balik. Tapi jalan itu harus dibuat non stop selama 1.400 tahun dan menggunakan total 713 buah pesawat Boeing 747 untuk mengangkut semua uang itu.

8. Bill Gates sekarang berumur 40 tahun. Jika kita mengasumsikan dia dapat hidup 35 tahun lagi maka dia harus membelanjakan US$6,78 juta per hari untuk menghabiskan semua uangnya sebelum dia pergi ke surga.

9. Tapi! Jika pemakai Microsoft Windows dapat mengklaim US$1 untuk setiap kali komputernya hang karena Microsoft Windows, Bill Gates akan segera bangkrut dalam waktu 3 tahun!



Sumber : -http://jasaonline.com/index.php/Newsflashes/Newsflash/Perjalanan-Karir-Seorang-Bill-Gates/Page-2.html
              - http://cyberions.blogspot.com/2009/11/fakta-tentang-kekayaan-bill-gates.html

0 komentar:

Posting Komentar